Anda juga bisa mengunjungi Gerai Pelayanan Statistik (GPS) di Mal Pelayanan Publik Perigo Agung Kabupaten Lebong untuk mendapatkan layanan kami
Untuk Mendapatkan Data BPS Kabupaten Lebong Silahkan Mengunjungi Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Lebong di Jalan Jalur 2 Komplek Perkantoran Tubei, Lebong Setiap Hari Kerja Dari Pukul 09.00 s.d 15.00.
Saat ini Publikasi Kabupaten Lebong Dalam Angka 2023 sudah tersedia dan dapat diakses disini
Koordinasi BPS bersama Pemkab Lebong
27 Maret 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya
Halo #SahabatData, Pada hari Rabu, 26 Maret 2025, Kepala BPS Kabupaten Lebong Bapak Rudi Setiawan, SST. M.M melakukan kunjungan dengan Bupati dan Sekretaris Daerah di kantor Pemerintah Kabupaten Lebong. Kunjungan kali ini dalam rangka silaturahmi dan koordinasi terkait kegiatan BPS. Koordinasi kali ini membahas tentang Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral, pelaksanaan Desa Cinta Statistik, dan Sosialisasi Persiapan Pelaksanaan Sensus Ekonomi 2026. Pada kesempatan ini juga, BPS menyampaikan beberapa poin dalam rangka peningkatan nilai Indeks Pembangunan Statistik, seperti peningkatan kolaborasi pada forum SDI, dan lain-lain. Dalam momen ini juga, BPS meminta dukungan kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Lebong dalam rangka persiapan pelaksanaan Sensus Ekonomi 2026 yang akan dilakukan pada tahun depan. Bupati meminta kepada para pelaku usaha untuk memberikan data yang jujur dan akurat dalam upaya mewujudkan pembangunan ekomoni yang lebih baik lagi.