Pelatihan Petugas Susenas dan Seruti Maret 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Lebong

Anda juga bisa mengunjungi Gerai Pelayanan Statistik (GPS) di Mal Pelayanan Publik Perigo Agung Kabupaten Lebong untuk mendapatkan layanan kami

Untuk Mendapatkan Data BPS Kabupaten Lebong Silahkan Mengunjungi Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Lebong di Jalan Jalur 2 Komplek Perkantoran Tubei, Lebong Setiap Hari Kerja Dari Pukul 09.00  s.d 15.00. 

Saat ini Publikasi Kabupaten Lebong Dalam Angka 2023 sudah tersedia dan dapat diakses disini

Pelatihan Petugas Susenas dan Seruti Maret 2024

Pelatihan Petugas Susenas dan Seruti Maret 2024

31 Januari 2024 | Kegiatan Statistik


Halo #sahabatdata

Pada tanggal 22 – 31 Januari 2024, BPS Kabupaten Lebong telah melaksanakan pelatihan petugas Survei Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) dan Survei Ekonomi Rumah Tangga Triwulanan (Seruti) Maret 2024. Tujuan dilaksanakan Susenas Maret 2024 secara khusus yaitu untuk menyediakan data pokok tentang kesejahteraan masyarakat yang sangat dibutuhkan untuk perencanaan, monitoring dan evaluasi keberhasilan pembangunan dan untuk menyediakan data rinci tentang kesejahteraan anggota rumah tangga seperti pendidikan, kesehatan, fertilitas/KB, dan data kependudukan menurut golongan umur, jenis kelamin, dan status perkawinan.
Adapun tujuan dilaksanakan pendataan Seruti adalah untuk melihat pola konsumsi rumah tangga triwulanan, memperoleh informasi tentang indikator konsumsi rumah tangga(makanan dan bukan makanan) setiap triwulan dan untuk menghitung pertumbuhan konsumsi rumah tangga setiap triwulan dalam rangka Penghitungan nilai Produk Domestik Bruto triwulanan dan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB).

Pelatihan ini dilaksanakan dalam dua gelombang, dengan rincian :
a. Gelombang I
Online : 22 – 24 Januari 2024
Offline : 25 Januari 2024
b. Gelombang II
Online : 28 – 30 Januari 2024
Offline : 31 Januari 2024
Pelatihan ini diikuti oleh sebanyak 53 orang petugas, 4 orang panitia dan 1 orang Instruktur Nasional. Kegiatan pelatihan bertujuan untuk menyamakan persepsi petugas terhadap pemahaman konsep dan definisi operasional dari variabel-variabel yang ditanyakan dalam survei dan dengan adanya pelatihan ini diharapkan seluruh petugas dapat melaksanakan pendataan dengan baik sesuai SOP sehingga data yang dihasilkan berkualitas.

#faktadata
#gerakancintadata
#satudataindonesia
#bpslebong
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

BADAN PUSAT STATISTIK KABUPATEN LEBONGJALAN JALUR 2 KOMPLEK PERKANTORAN TUBEI

LEBONGTELP. : (0738) 2200032

e-mail : bps1707@bps.go.id

bpslebong@gmail.com

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik